Kamis, 05 Juni 2014

Maleficent

Rabu, 4 Juni kemaren gue kembali silaturahmi ke XXI Kalibata.
Menurut pencarian di situs 21Cineplex, film Maleficent itu film yang ditunggu-tunggu dan wajib ditonton.
Begini cerita yang kira-kira gue tangkep dari nonton kemaren.

Maleficent itu adalah seorang peri pohon di kerajaan Moors, kerajaan yang damai dengan segudang makhluk luar biasa hidup di dalamnya. Kerajaan Moors punya tetangga kerajaan Manusia (yang gue lupa namanya). Saat itu, ada seorang anak laki-laki yang mencuri (kayak semacam batu mulia) dari sungai kerajaan Moors. Akhirnya Maleficent pun berkenalan dengan anak bernama Stefan itu.

Sampai usia 16, Maleficent menjalin hubungan seperti sepasang kekasih dengan Stefan. dan tepat di ulang tahunnya, Stefan memberikannya ciuman cinta sejati. Tapi sampai waktu yang lama, Stefan tidak kembali mengunjungi Moors untuk bertemu dengan Malelficent.

Akhirnya Stefan kembali ke Moors dan menemui Maleficent. Ia mendapat tugas dari kerajaan untuk membunuh Maleficent jika ia ingin menjadi Raja. Akhirnya karena gak tega, Stefan hanya memotong sayap Maleficent dan membawakannya pada Sang Raja. Sang Raja yang telah mengira Maleficent telah terbunuh pun menikahkan putrinya dengan Stefan, lalu setelah Sang Raja meninggal, Stefan lah yang memimpin kerajaan.

Raja Stefan dan Ratunya telah memiliki anak. Dan saat pembaptisan Maleficent datang lalu mengutuk Aurora (Anak Raja Stefan) jika ia tertusuk jarum pintal sebelum mencapai umur 16, ia akan tertidur bagai mati sebelum ia mendapatkan ciuman cinta sejatinya.

Lalu Aurora dibesarkan oleh tiga peri di hutan dan Raja Stefan memerintahkan kerajaan untuk membakar semua jarum pintal yang ada untuk mencegah kutukan itu terjadi.

Tanpa disadari siapa pun, ternyata Maleficent ikut andil dalam merawat Aurora. Ia selalu melindunginya. Maleficent merasa sangat menyesal dengan kutukan yang ia berikan pada Aurora. Ia berusaha mencabutnya, tapi tetap tidak bisa. Sampai akhirnya kutukan itu terjadi saat Aurora tertusuk jarum pintal.

Maleficent mengirim Philip ke kerajaan Raja Stefan untuk mencoba menghapus kutukannya pada Aurora. Namun ternyata Philip (yang pernah ditemui Aurora di hutan) tidak bisa menghapusnya. Dengan amat berat hati dan penyesalan, Maleficent akhirnya yang mencium kening Aurora. Dan kutukan pun terangkat.

Raja Stefan tidak mau mengerti bahwa Maleficent telah berubah pikiran dan menghapuskan kutukannya, akhirnya mereka berduel dan Raja Stefan meninggal.

Setelah peninggalan ayahnya, Aurora pun memimpin dua kerajaan yang akhirnya damai.

Oke. Kalo yang mau nonton sendiri film nya, jangan baca ini SPOILER abis. Hehe Sorry peringatannya belakangan.

SAFI^


Dibintangi oleh dua wanita cantik. Angelina Jolie dan Elle Fanning.



This entry was posted in

0 comment:

Posting Komentar

Come share to us !!